Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Instrumen Musik Tradisional Melayu Jambi

Instrumen Musik Tradisional Melayu Jambi sangat beragam sekali. Sedangkan Instrumen musik itu sendiri adalah suatu komposisi atau rekaman musik tanpa lirik atau musik vokal dalam bentuk apapun, sehingga semua musik yang ada dihasilkan melalui alat musik itu sendiri.

Instumen Musik tradisional setiap daerah sangat banyak dan beragam, termasuk juga provinsi Jambi. Masing masing dibutuhkan sesuai dengan keadaan dan kebutuhan saat itu. Terkadang suku satu dan suku yang lain nya memiliki instrument musik tradisional yang jauh berbeda. Instrument musik tradisional jambi ini juga berhubungan erat dengan lagu tradisional melayu jambi

 


Pada postingan kali ini kami akan membahas tentang Instrumen Musik Tradisional Melayu Jambi.

Perlu anda ketahui bahwa berdasarkan jenis nya, Instrumen Musik Tradisional Melayu Jambi yang lazim dipakai di daerah jambi, ada tiga bagian.

 Jenis jenis Instrumen Musik Tradisional Melayu Jambi

 1. Instrumen Musik Tradisional Melayu Jambi Jenis Aerofon

Pengertian Aerofon adalah suatu bentuk alat musik yang mana dimainkan dengan menggunakan tenaga angin untuk membunyikan alat tersebut, diantara nya adalah sebagai berikut : 

  • Serdam
  • Sekdu 
  • Seruling 
  • Serunai 
  • Serangko 
  • Katete (jilami sekorong) 
  • Akordion 

 

2. Instrumen Musik Tradisional Melayu Jambi Jenis Idiofon

Pengertian Idiofon adalah instrument musik yang dimainkan dengan cara di pukul (perkusi). Alat musik ini lebih banyak digunakan di daerah Jambi, bahkan alat ini yang paling dominan pada musik tradisional melayu Jambi dan memiliki karakteristik bunyi yang has.

 Instrument musik idiofon ada empat bagian sebagai berikut : 

a. Silofon terdiri dari : - Kelintang Kayu - Kelincang - Ketuk - Gandai - Cangor 

b. Membranofon : - Rebana Sike - Rebana Siam - Gendang panjang dua sisi - Tabuh - Beduk - Kompangan - Rebana rangguk - Marawis - Tambur 

c. Metaliofon : - Keromong (Kelintang Perunggu) - Canang (kenong) - Tetawak - Gong 

d. Litofon : - Batu-batuan.

 

Beberapa instrument musik di jambi yang sering di pakai sebagai alat pentas musik di jambi adalah Serangko, yang mana serangko ini terbuat dari tanduk kerbau yang diukir dengan aksara incung Suku Kerinci Jambi. Serangko menghasilkan suara yang sangat keras sehingga pada jaman dahulu digunakan untuk memperingatkan masyarakat akan sesuatu yang penting. Nah dari waktu ke waktu berubah menjadi Instrumen Musik Tradisional Melayu di Jambi

Masih sama sama instrument musik yang di tiup, di jambi selain serangko juga ada serdam. Di mana Serdam adalah alat musik tiup tradisional Jambi yang menyerupai suling. perbedaan serdam dan seruling adalah pada lobang nya. dimana Serdam tidak memiliki banyak lubang hanya 5 lubang saja. Serdam memiliki suara yang nyaring namun terdengar sedih dan menghanyutkan.
 

Selain alat musik yang di tiup di atas, jambi juga punya alat musik yang di pukul seperti di daerah jawa yang terkenal dengan gong atau gamelan. Namun di jambi nama nya bukan gong tapi keromong. Keromong Keromong adalah alat musik tradisional Jambi yang berbentuk seperti gamelan, terdiri dari kumpulan gong kecil. Keromong dimainkan dengan cara dipukul menggunakan pemukul kayu dan mengeluarkan nada yang berbeda beda pada setiap gongnya. Intinya mirip lah sama gamelan atau gong.

 3. Instrumen Musik Tradisional Melayu Jambi Jenis Kordofon yaitu : - Gambus - Piul (Biola) - Rebab - Gelinggung 

 Dari tiga jenis Instrumen Musik tradisional melayu jambi tersebut, yang lebih cenderung digunakan di daerah Jambi adalah jenis pukul yang disebut idiofon (Perkusi). Jenis musik idiofon Disamping mudah dalam penggunaannya, bahan- bahan yang di gunakan juga banyak terdapat di daerah Jambi. Seperti kayu, bambu dan kulit hewan. Hampir semua pengrajin kayu dan bambu di jambi mampu membuat jenis musik idiofon ini.

DI jambi sendiri diantara alat-alat musik yang jenis pukul ini terdapat beberapa instrumen yang dapat digunakan sebagai melodi seperti, Kelintang Kayu dan Kelintang Perunggu atau Kromong.

Dari instrument inilah kita temukan bahwa tangga nada yang digunakan adalah pentatonis, demikian juga nada-nada yang terdapat pada alat tiup seperti; Serdam, Serunai dan Katet juga pentatonis. 

Instrumen Musik Tradisional Melayu di Jambi ini terus di lestarikan hingga kini. Dimana alat alat musik ini sering di pakai pada acara pernikahan, acara sakral dan acara acara adat lain nya.

Terimakasih telah membaca Instrumen Musik Tradisional Melayu Jambi, semoga anda semakin paham dan cinta akan kebudayaan dan adat istiadat di negeri Jambi.