Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Desain Kandang Puyuh yang Minimalis

Desain Kandan Puyuh Minimalis adalah desain kandang yang memungkinkan menghemat biaya namun tetep nyaman, sehingga walau harga terjangkau namun puyuh tetep berproduksi lancar jaya. Desain kandang puyuh yang baik adalah sesuai harapan, nyaman namun tetap hemat di kantong.

 

Desain Kandang Puyuh antara peternak satu dengan yang lain nya terkadang berbeda. Pada postingan kali ini kami akan memberikan tips desain kandang puyuh yg minimalis tetapi masih nyaman dan aman bagi Puyuh anda. Desain kandang puyuh minimalis ini adalah desain kandang puyuh dewasa, atau desain kandang puyuh petelur. Berbeda jika desain kandang puyuh pembesaran atau bibit. Untuk desain kandang puyuh pembesaran anda bisa membaca artikel kami yang berjudul Desain kandang pembesaran puyuh


Desain kandang puyuh paling bagus harus meliputi hal hal di bawah ini : 

1. Bahan kuat 

Bahan yang kita gunakan untuk kandang puyuh harus yang kuat dan tahan terhadap pelapukan. Bukan soal besar atau kecil nya kayu, namun harus lah dari kayu yang kuat meski kecil. Contoh nya adalah kayu meranti batu dll....

 

Mengapa harus kuat? Karena ini kita gunakan dalam waktu yang lama dan biasanya kondisi kandang lembab dan kurang cahaya jadi kayu harus kuat agar tidak mudah lapuk, karena kalau patah  maka akan sangat sulit memperbaiki nya. Usahakan paling tidak kayu meranti batu untuk tiang penyangga dan penguat nya, untuk kayu yang biasa bisa digunakan untuk sekat dan tutup. Intinya walaupun anda Desain Kandang Puyuh yang Minimalis namun untuk tiang tetap harus cari bahan kayu yag kuat dan tidak mudah lapuk.

2. Mudah di dapat

Mudah didapat adalah tujuan utama pembuatan kandang. Jangan memaksakan kayu yang sulit didapat, karena ketika ada kerusakan anda akan sulit mendapatkan nya. 

3. Ukuran 

ukuran ini sangat penting karena terlalu sempit tidak bagus, dan terlalu luas juga boros di energi dan pakan. Lalu berapa ukuran kandang puyuh yang ideal? dari pengalaman kami maka rumus ideal isi kandang box puyuh adalah panjang di kali lebar di bagi 200 di tembah toleransi  / P x L / 200 + Toleransi.

Misal box anda panjang 80 cm dan lebar 50 cm maka isi puyuh dewasa ideal adalah 80 x50 di bagi 200 =  20 ekor di tambah toleransi, toleransi ini bisa anda lihat kondisi dan ke adaan yang ada di daerah anda masing masing. Misal tempat nya anda lihat masih luas, dan kondisi daerah tidak terlalu panas maka bisa anda tambahkan 2 sampai 5 ekor. Intinya toleransi ini sifat nya kondisional. Rumus ideal isi kandang puyuh tetap pxl/200 itu.


Lalu berapa tinggi ideal kandang puyuh? Sebaik nya jangan terlalu tinggi dan jangan terlalu rendah (mepet) karena dua dua nya punya kelemahan masing masing. 

Jika box puyuh terlalu mepet (pendek) maka akan mudah panas dan puyuh kurang nyaman dengan kondisi ini, sedangkan jika terlalu tinggi maka puyuh akan loncat loncat sehingga banyak energi yang terbuang yang mengakibatkan dia akan mudah lapar, sehingga boros di pakan. 

Buat lah tinggi kandang puyuh pas pasan, kira kira ada rongga 1 jengkal di atas kepala nya bagian depan, dan pas badan saja bagian belakang (bagian minum).

4. Gampang di renovasi

Hal yang tidak kalah penting dalam Desain Kandang Puyuh yang Minimalis adalah mudah renovasi jika ada kerusakan. Ingat..buatlah alat kandang puyuh secara terpisah dengan tiang panjang, karena sering yang terjadi kerusakan adalah alas. Alas yang biasa dari kawat ram sering sekali mudah jebol sehingga perlu penggantian. Jika alas dibuat terpisah maka ketika ada masalah penggantian maka mudah sekali, tinggal copot, perbaiki dan pasang lagi. Intinya alas harus terpisah dari tiang, atau jangan menyatu. Alas harus kesatuan tersendiri.

 

Berikut contoh Desain Kandang Puyuh yang Minimalis yang kami miliki :








 

Demikian postingan kami tentang  Desain Kandang Puyuh yang Minimalis semoga bermanfaat.